Sabtu, 25 Juli 2020

DUAL BAND BITX SPECTRA


Pada kali ini akan saya bahas sedikit tentang Dual band BITX Spectra . Sebelumnya mungkin rekan-rekan sudah membuat BITX  SPECTRA 40 dan merasakan sensasi dari BITX Spectra 40 , tetapi mungkin ingin membuat yang bisa dibuat dengan band lain ,tanpa harus menambah Band Pass Filter (BPF) external. Konsep awal dual band BITX Spectra adalah kemudahan dari perakitan BITX Spectra 40. Ada beberapa sedikit perubahan pada Dual Band Spectra , antara lain :
1.    Penambahan BPF yang dibuat dengan 2 band dengan menggunakan 2 trafo BPF yang bekerja di 40m dan 80m atau juga dapat dikerjakan di band lain 
2.    Audio Amplifier diganti sama seperti radio pabrikan yaitu menggunakan IC TDA 2002 / 2003
3.    Penambahan Low Pass Filter audio pasif yang cukup bagus untuk respon frekuensi pada mode SSB
4.    Penambahan Relay untuk Kontrol PTT on board yang memudahkan untuk instalasi
5.    Kontrol band dari DDS , lewat relay yang tersambung secara otomatis BPF dengan LPF  untuk perpindahan Band
6.    Linear amplifier dibuat untuk 2 band dengan penambahan LPF (Low Pass Filter)  untuk band 40m dan 80m
7.    Pengatur S meter untuk Receive (RX) juga untuk Transmitter (TX) terdapat trimpot penyetelan
8.    Dapat digunakan untuk QRO (daya besar) dan QRP
9.    Untuk mode LSB dan USB dapat di control secara otomatis maupun manual
10.    Untuk VFO yang diggunakan DDS atau PLL berbeda dengan yang BITX Spectra40 yang mono band, jadi menggunakan DDS untuk memudahkan perpindahan Band
Secara umum hasilnya sangat memuaskan untuk para pemula maupun yang sudah pernah bikin BITX sebelumnya . Tes awal saya coba di band 40m , ternyata saya bisa QSO di rekan-rekan amatir radio meskipun daya sekitar 10-15W tetapi dapat terdengar baik , lalu juga saya coba di band favorit saya di 80m . Beberapa kali saya gunakan untuk Checkin NET Nusantara 80m di 3.830MHz dan jatim NET di 3.860 MHz juga bias masuk , bahkan special call di 80m saya sering masuk. Nah yang lebih mencengangkan lagi ,saya coba di band 75m /4 Mhz ,di rekan-rekan pengguna mode AM , ternyata  saya dapat di terima jelas di Purwodadi , Kendal , Blitar dan Banyuwangi, meskipun saya pakai SSB dan mereka pakai mode AM . Sehingga secara umum hasil dari transceiver ini bagus , dan low noise juga.  SELAMAT MENCOBA

SKEMA DUAL BAND BITX SPECTRA

BLOG DIAGRAM BITX SPECTRA 2 BAND






PCB DUAL BAND BITX SPECTRA

SKEMA LINEAR AMPLIFIER DUAL BAND 40m DAN 80m




INSTALASI EXITER KE LINEAR AMLPIFIER BITX SPECTRA 2 BAND DENGAN DDS



PCB EXITER DAN LINEAR AMPLIFIER BITX SPECTRA 2 BAND

UNTUK PEMESANAN PCB BISA W.A KE NO HP.081232887744 - YOKE KURNIA

19 komentar:

Unknown mengatakan...

Klo pesan kitnya brp mas maklum tempatku di pedalaman Riau susah cari toko elektronik sebenarnya aku asli arek gedok turen surelku jz04kpk@gmail.com

Anang mengatakan...

Pertanyaan saya, idem ae wis πŸ™πŸ™πŸ™

yoke electronics mengatakan...

pcb yg ke 2 proses cetak mohon bersabar

Unknown mengatakan...

Ditunggu PCB Dual bandnya om.

HOMEBREW YD2AUN mengatakan...

Duh harus Pasang DDS .. pdhal lebih praktis yg ada VFO manual nya di PCB. Jadi gak harus pake DDS πŸ˜†πŸ˜†

Unknown mengatakan...

Kalau udah jadi om siap pakai on air berapa ya... ? Bodol aja nda usah pakai box... Saya nda bis solder karena tangan gemetaran waktu nyolder... Mohon dibalas...

Taufik Hendrawan mengatakan...

pcbnya sudah ready kah om >?

Suradi Radi mengatakan...

Saya sudah coba buat baik yg versi VFO dan yg dualbang hasilnya cukup bagus RX low noise suara mantab...mudah perakitan saya buat 1 untuk sendiri yg dual band...40m dan 26m..mantab om Yoke..

sudarmanto mengatakan...

Terimakasih om Yoke , saya sudah buat, rakit dan sukses , langsung bunyi.

Unknown mengatakan...

Klau yang dual band 40 mater & 11 mater band Ada om??

callfraga mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Unknown mengatakan...

Saya tertarik sekali,bagus proyeknya Mas

Unknown mengatakan...

Hf liniar amplifier 50w untuk bitx spectra 2 band berapa harganya ya?

Carek mengatakan...

Klo mo pesen yang sudah jadi tanpa box bisakah?atau pcb saja om?salam knal

Carek mengatakan...

Oh iya narangkali brrkenan membslas,
cariekxcd@gmail.comπŸ™

Unknown mengatakan...

Harga 2 PCB berapa yah?

Bambang r mengatakan...

Pak Yoke usul mungkin lain kali mohon disertakan layout jalur pcb bukan hanya layout penempatan komponen agar bisa membuat sendiri jalurnya, trims

Arifin mengatakan...

Om Yoke apakah bitx ini bisa diambil signal rxnya untuk saya sambungkan ke SDR dogle, apakah IF pada Q3 bisa untuk point samplingnya?

Anonim mengatakan...

Maaf. Cara setting DDS yg terbaru dari Om Yoke. Antara Frekwensi Radio Dg Tampilan di DDS kok gak sama. Tolong Om

Posting Komentar

 
Powered by Blogger