Senin, 16 November 2020

MENCOBA KEMAMPUAN BITX SPECTRA 2 BAND PADA FIELD DAY 2020 5-6 SEPTEMBER 2020


Pada tanggal 5-6 September 2020 telah dilaksanakan kegiatan Field Day. Pengertian dari Field day itu sendiri adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh amatir radiosecara bersamaan di berbagai tempat untuk melakukan uji coba perangkat komunikasi radio,melatih kemampuan pribadi dan kelompok dalam mendirikan stasiun lapangan dan menggelar jarring komunikasi lapangan yang diarahkan untuk kesiapan anggota amatir radio dalam melaksanakan bantuan komunikasi penanggulangan keadaan darurat yang disingkat Bankomdar. Nah dalam hal ini tercatat beberapa local di Jawa Timur yang ikut ambil bagian dalam Field day tersebut, yaitu ORARI Lokal : Bojonegoro, Jember , Malang Raya, Kediri, Blitar, Ponorogo, Gresik, Lamongan dan Tuban. Nah persiapan juga dilakukan dari rekan-rekan homebrewer , termasuk saya selaku anggota dan pengurus ORARI Lokal Malang Raya mempersiapkan Radio , antenna , Baterai hingga tenda. Pelaksanaan Field day pada hari Sabtu dan Minggu 5-6 September 2020 ,untuk tempat kami memilih yang dekat yaitu Wisata danau Dempok , sekitar 25km selatan kota Malang ,tujuannya adalah selain berwisata juga berlatih mendirikan stasiun komunikasi di tempat alam terbuka. Start QSO mulai jam 07.00 UTC atau 14.00WIB. Hal yang menarik dari Field Day ini yaitu rekan-rekan  peserta di beberapa local menggunakan perangkat Homebrew  , termasuk kami dari Malang. Kebetulan saya berupaya agar BITX SPECTRA 2 Band ikut ambil bagian dalam acara ini. Setelah tiba dilokasi maka kita mencari lokasi yang tepat  untuk membentang antenna dan memasang tenda agar kabel ke radio cukup atau sampai. Nah dipilih ada pohom Mahoni cukup tinggi di dekat tenda base station, sehingga tinggal dipasang dengan tali kerekan agar bisa dinaikkan antenanya . Untuk antenna yang kita pasang masing-masing  pada band 40m dan 80m adalah antenna Dipole biasa ukuran ½ lambda  dengan ketinggian feed point di atas pohon sekitar 8 meter aja dengan pemasangan menyilang agar tidak saling berpengaruh pada matching antenna . setelah terpasang , saya liat waktu ternyata sudah jam 13.30 , yang pertama kali saya hidupkan radio pada band 80m , nah ternyata dengan kondisi propagasi yang tidak terlalu bagus saya dapat QSO dengan pak Tulus Karang anyar Ja-teng YC2DUV di 3.750 MHz dan diterima dengan bagus 5/9 report   dan beberapa rekan lain juga sempat mengamati sinyal QRP dari Radio BITX DUAL BAND SPECTRA . Nah berhubung waktu mepet ,karena jam 14.00 WIB atau 07.00 UTC harus sudah start maka ,antenna 80m saya lepas , ganti dengan yang 40m , nah saat itu propagasi bagus , kita start di frekuensi atas 7.135 MHz dan luar biasa kita sempat kualahan karena dianggap rekan-rekan seperti special call biasa , padahal kita running QRP dan berada di lokasi alam yang hanya menggunakan tenaga Baterai , namun begitu akhirnya juga sama-sama mengerti bahwa kami adalah stasiun Field day yang menggunakan power QRP hanya maksimal 10W aja .

Berikut data kita QSO selama 2 hari  yaitu Tanggal 5-6 September 2020.
    Radio dan antenna yang digunakan saat Field day tanggal 5-6 September 2020 kemaren
    Lokasi : Tempat Wisata Mahoni ,danau Dempok ,kec.Pagak Kab.Malang
   Tidak ada yang istimewa dan terkesan apa adanya, Radio menggunakan BITX SPECTRA 2 BAND yang bekerja di band 40m dan 80m mode SSB . Running QRP 8-10W , transistor driver menggunakan 2SC1383 dan Final menggunakan IRF530
    Antenna menggunakan dipole tanpa Balun : Antena 40m (warna kabel Hijau )panjang 2 X 9,6m untuk yang 80m kabel warna biru dengan panjang 2 X 18m , ketinggian feed point 8 meter tertambat di pohon Mahoni.
    Sumber daya menggunakan baterai bekas Sepeda listrik 12V/12A dan di back up dengan power supply switching 12V/ 5A dari sumber tegangan Genset.
    Start QSO : jam 14.00 hingga 22.00 WIB (Sabtu)
    Jam 06.00 hingga 10.00 WIB (Minggu)
    QSO di 40m mulai jam 14.00 – 18.00 (Sabtu 5 September 2020)
    QSO di 80m mulai jam 18.00 – 22.00 (Sabtu 5 September 2020)
    QSO di 80m mulai jam 06.00 – 07.00 (Minggu 6 September 2020)
    QSO di 40m mulai jam 07.00 – 10.00 (Minggu 6 September 2020)
    Operator : YB3LUN , YB3LVX, YB3KM, YB3FUA,YB3VO, YE3CIF, YG3DPH, YF3FOF, YC3YZZ
Perolehan Station
    Pada band 40m : Ter log pada software N1MM : 620 station ( Call area 0 – 9 )
    Pada band 80m : Ter log pada N1MM : 251 station
   Total di 40m 620 station dan di 80m sebanyak 251 station , sehingga total QSO : 871 station dengan menggunakan HANYA DENGAN 1 RADIO BITX SPECTRA 2 BAND
Inilah sekilas tentang pengalaman Field day dengan menggunakan radio Homebrew BITX SPECTRA DUAL BAND
Berikut gambar serta link Video yang direkam selama kegiatan Field day
 


 











Link video : https://orarimalangraya.com/fieldday/galery-video/ 

atau pada YouTube ; https://www.youtube.com/watch?v=DoAPPsBgLew&t=13s

Minggu, 15 November 2020

LILITAN ( INDUCTOR) PADA EXITER BITX SPECTRA DUAL BAND

 1.    BAND PASS FILTER (BPF)

Salah satu  fungsi BPF adalah meloloskan frekuensi pada band/pita tertentu. Pembuatan BPF ini menentukan keberhasilan dalam merakit BITX DUAL SPECTRA . Seringkali saya jumpai rekan bertanya pada saya bagaimana untuk membuat BPF yang mudah dan hasil yang memuaskan. Pada skema yang dilampirkan pada PCB Spectra DUAL BAND     ada cara yang mudah, yaitu dengan memanfaatkan kumparan PRIMER pada Trafo IF Biru 10,7 MHz atau lilitan primer beserta capasitornya tetap orsinilnya atau aslinya , hanya bagian sekunder yang digulung lagi ,nah ini yang akan saya bahas hingga detailnya ,karena dengan cara ini adalah yang termudah khususnya bagi pemula yang baru mengenal lilitan BPF. Mengapa lilitan dan capasitornya pada bagian primer tetap dipakai , jawabnya kita lilhat ,capasitor internal pada trafo IF Biru 10,7 Mhz terukur sebesar 80pF ,jika diparalel dengan capasitor external yang ada di PCB sebesar 100pF maka terhitung 80pF + 100pF =180pF dan jika kita resonansikan dengan lilitan pada lilitan primer sudah cukup untuk beresonansi pada 7 MHz ,perlu diketahui lilitan pada bagian primer Trafo IF Biru 10,7Mhz nilai induktansinya sebesar 1,95 – 3,06 uH . Padahal untuk beresonansi katakanlah 7 MHz memerlukan Cuma 2,9uH dengan nilai capasitor paralelnya sebesar 180pF yang tentu saja cukup atau menjangkau dari range lilitan asli pada trafo IF 10,7MHz. Yang perlu dilepas adalah lilitan sekundernya , bisa dilihat pada gambar. Gulung ulang pada bagian Sekundernya sebesar 4 Lilitan menumpuk diatas lilitan Primernya ,dengan kawat email 0,15mm. Dan anda cukup merubah 2 lilitan saja yaitu L1 dan L2 . Untuk band 80m pada L3 dan L4 dengan membongkar trafo IF 10,7 MHz  dan menggulung ulang sebanyak 19 lilitan PRIMER dan 4 Lilitan untuk SEKUNDER dengan kawat email 0,15mm.  Detail gambar silahkan di lihat .

LILITAN BAND PASS FILTER (BPF) PADA 40m BAND (7 MHz)



LILITAN BAND PASS FILTER (BPF) DI 80m BAND (3,8 MHz)



KHUSUS BPF 80m MAKA LILITAN ASLI NYA IF FM 10,7 MHz BERIKUT CAPASITOR YANG BERADA DI BAWAH HARUS DI LEPAS DAN GULUNG ULANG SESUAI CONTOH DI ATAS

 

L5 : LILITAN PADA BFO ( BEAT FREQUENCY OSCILATOR ) 


2. LILITAN DBM ( DOUBLE BALANCE MIXER) DAN SBM (SINGLE BALANCE MIXER )

Untuk lilitan TRIFILAR untuk DBM yaitu  T1 , T1A dan T2 lihat pada arsib blog sebelumnya yaitu cara membuat lilitan sama seperti pada BITX SPECTRA 40 , Begitu pula dengan Lilitan  BIFILAR pada T3  lihat cara nya pada arsip blog cara membuat lilitan trifilar dan bifilar untuk DBM dan SBM , cukup menggunakan kabel UTP pada tautan link berikut http://yc3lvx.blogspot.com/2018/01/membuat-lilitan-trifilar-untuk-double.html. atau menggunakan kabel UTP pada arsip lama pada tautan berikut http://yc3lvx.blogspot.com/2020/06/serba-serbi-lilitan-dan-alternatif.html SELAMAT MENCOBA 73 DE YB3LVX



 
Powered by Blogger